Dengan pekerjaan yang Anda lakukan mulai dari pagi hingga sore hari, tak jarang Anda pulang ke rumah dengan membawa sakit punggung. Rasanya yang begitu menyakitkan bahkan membuat Anda kesulitan untuk tidur. Orang dengan sakit punggung sering mengeluh bahwa mereka tidak bisa tidur dengan nyenyak.
Dilansir dari healthmeup.com, inilah hal yang harus Anda perhatikan ketika tidur saat terkena sakit punggung.
- Gunakan kasur yang lembut dan tidak terlalu empuk. Sebab tubuh Anda harus berbaring dengan sejajar untuk membuat tulang punggung Anda kembali lurus.
- Jangan menggunakan bantal yang tebal sebab jenis bantal tersebut akan menempatkan leher Anda lebih tinggi dari tubuh yang berarti bahwa tulang belakang Anda tidak lurus. Posisi ini akan memberikan tekanan pada saraf di sekitar leher yang akan membuat sakit punggung Anda menjadi parah.
- Jangan berbaring sambil membaca atau menonton TV. Posisi ini akan membuat punggung dan tulang leher Anda menjadi tegang.
Sakit punggung memang menyakitkan. Namun Anda bisa mendorong kesembuhannya dengan cara melakukan posisi tidur yang benar seperti contoh di atas. Selamat mencoba.
Sumber : Merdeka.com |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar